Pengguna KIP, Lima Jalur ini Gratis Biaya Pendaftaran

Seleksi masuk perguruan tinggi sudah mulai dilaksanakan. Banyak jalur masuk yang bisa diikuti calon mahasiswa baru 2020 untuk bisa menggapai impian berkuliah di Universitas yang dicita-citakan.

Jalur yang dibuka pertama kali biasanya adalah jalur prestasi, melalui nilai rapor dan prestasi perlombaan. Sebab, jalur ini diperuntukan bagi siswa SMA yang akan lulus tahun 2020. Mereka masih belum melaksanakan Ujian Nasional dan Ujian Akhir Sekolah.
Pengguna KIP,  Lima Jalur ini Gratis Biaya Pendaftaran

Berikutnya, jalur ujian atau tes mulai digelar. Jalur ini mengharuskan siswa untuk mengikuti ujian tertulis maupun komputer untuk diambil nilainya. Kemudian, nilai tersebut merupakan sebagai modal untuk mendaftar di perguruan tinggi pilihan.

Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah sebagai pengganti bidikmisi mendukung dan menggratiskan beberapa seleksi masuk kampus. Berikut adalah lima seleksi yang dibiayai oleh KIP Kuliah yang akan diulas sebagai berikut.

1. Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN)

Jalur masuk yang pertama adalah jalur SNMPTN. Ini adalah jalur undangan yang menggunakan nilai rapor dan prestasi lain yang dimiliki oleh siswa semasa Sekolah Menengah Atas (SMA). Siswa yang telah mendaftar dan menyelesaikan semua data di laman KIP-Kuliah maka bisa menggunakan KAP dan PIN untuk mendaftar jalur SNMPTN.

Periode pendaftaran SNMPTN 2020 telah resmi tutup. Sehingga, bagi yang belum sempat mendaftar jalur ini menggunakan KIP-Kuliah, bisa mengikuti empat jalur lain yang periode pendaftarannya masih buka.

2. Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN)

KIP-Kuliah juga membiayai pendaftaran jalur masuk SBMPTN. KAP dan PIN untuk mendaftar tes Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) bisa didapatkan siswa melalui laman KIP-Kuliah.

UTBK yang akan diikuti siswa tersebut berguna sebagai dalam pemeringkatan SBMPTN. Sebelum mendaftar UTBK, jangan lupa untuk membuat akun pada Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT). Sebab, sejak 2019, LTMPT lah yang menyelenggarakan SBMPTN.

Pendaftaran UTBK sendiri akan dibuka pada 30 Maret 2020. Pelaksanakan UTBK pada 20-26 April  2020. Masih lama bukan? Maka ada baiknya calon mahasiswa yang ingin mendaftar jalur ini agar menyelesaikan semua data di akun KIP-Kuliah sebelum periode pendaftaran dibuka.

3. Seleksi Nasional Masuk Politeknik Negeri (SNMPN)

SNMPN adalah jalur yang hanya bisa diikuti oleh lulusan 2020. Periode pendaftaran SNMPN 2020 hampir saja ditutup. Perpanjangan yang diberikan oleh pihak panitia penyelenggara diberikan sampai dengan tanggal 13 Maret 2020. Masih ada waktu beberapa hari nih.

Kalau kamu ingin mendaftar menggunakan KIP-Kuliah maka segera selesaikan semua data di akun KIP-Kuliahmu. Selanjutnya tinggal menyelesaikan pendaftaran di akun SNMPN. Jangan lupa untuk memastikan bahwa kamu sudah direkomendasikan oleh sekolah asalmu ya.

4. Ujian Mandiri Perguruan Tinggi Negeri

Seleksi yang keempat adalah Ujian Mandiri bagi kampus negeri. Jalur ini bisa diikuti oleh calon mahasiswa dan gratis biaya pendaftaran melalui akun KIP-Kuliah. Tetapi, calon mahasiswa bersangkutan juga harus cermat untuk melihat dan mencari info kampus mana saja yang bisa gratis. Sebab, ada beberapa kampus yang tidak bisa menggunakan KIP-Kuliah sebagai subsidi  pendaftaran awal masuk.

Oleh karena itu, cari info terlebih dulu di website masing-masing Perguruan Tinggi Negeri (PTN) apakah bisa menggunakan KIP-Kuliah atau tidak. Jika bisa, maka kamu tinggal pilih PTN tersebut pada menu seleksi di akun KIP-Kuliahmu.

5. Ujian Mandiri Perguruan Tinggi Swasta

Terakhir, ada Ujian Mandiri kampus swasta. KIP-Kuliah bukan hanya memfasilitasi seleksi baik Universitas atau Politeknik negeri saja, tetapi juga kampus swasta.

Jalur mandiri dikenal dengan biayanya yang mahal. Mulai dari biaya pendaftaran sampai uang SPP/UKT. Namun, jangan khawatir dengan hal tersebut. Sebab, ada beberapa kampus swasta yang memiliki kuota mahasiswa penerima KIP-Kuliah.

Jalur masuk secara mandii di kampus masing-masing juga bisa menggunakan subsidi dari KIP-Kuliah. Apabila periode pendaftaran Ujian Mandiri telah dibuka. Maka di menu seleksi KIP-Kuliah bisa mendapatkan KAP dan PIN untuk mendaftar jalur ini.

Itulah lima jalur masuk kampus yang digratiskan biaya awal saat pendaftaran masuk menggunakan KIP-Kuliah. Bukan hanya awal pendaftaran, tetapi seterusnya kamu akan menjadi mahasiswa yang difasilitasi KIP-Kuliah. Tentunya jika kamu telah memenuhi semua persyaratan dan terbukti berhak menerimanya ya.

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Footer