4 Situs Penyedia Media Pembelajaran Bahasa Prancis
Sabtu, 13 Juni 2020
Edit
Situs penyedia media pembelajaran bahasa Prancis digunakan untuk mencari bahan materi. Diantaranya materi berupa dokumen, audio, maupun video yang bisa digunakan untuk pembelajaran.
Materi tersebut sudah dikelompokkan berdasarkan tingkatan dan topik yang dibutuhkan para pebelajar bahasa Prancis. Selanjutnya, para guru atau dosen tinggal menyesuaikan dengan murid atau mahasiswanya serta kurikulum yang ada.
Adapun situs yang bisa diakses untuk menunjang pembelajaran bahasa Prancis diantaranya sebagai berikut.
Layanan yang disediakan di situs ini gratis, bebas dari iklan, dan membahas tentang kebudayaan. Lalu, berisi pula ilmu pengetahuan untuk anak umur 3 sampai 18 tahun. Artinya, bisa dipakai mulai dari jenjang Taman Kanak-kanan hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).
Para pengajar bisa mencari bahan pembelajaran dari situs ini dan bisa pula mengikuti kursus atau permainan yang disediakan Lumni. Tentunya hal ini akan membuat pembelajaran lebih menarik bagi siswa.
TV5Monde menyediakan kelompok level/tingkatan materi bahasa Prancis. Diantaranya ada tingkat A1, A2, B1, hingga B2. Setiap tingkatan ini tersedia berbagai video yang bisa diunduh secara gratis.
Adanya kelompok tingkatan bahasa Prancis ini akan memudahkan bila pebelajar bertujuan ingin tes DELF. Sebab, bisa menggunakannya untuk belajar intensif.
Nah, bagi pebelajar yang belum tahu dimana tingkatan yang sudah dicapai jangan khawatir. Sebab, TV5Monde menyediakan tes berisi 14 pertanyaan yang dapat diikuti.
Lalu, untuk mengunduh materi di situs Educ’ARTE ini pengguna harus memiliki akun. Sehingga, harus mendaftarkan diri terlebih dahulu. Berdasarkan situs resminya, pengguna Educ’ARTE telah mencapai angka 10.000 pengguna.
Sebelum membuat akun dan menjadi pengguna Educ’ARTE, para pengunjung dapat melakukan tes terlebih dulu tentang layanan yang disediakan.
Situs ini juga sudah banyak digunakan oleh berbagai negara di dunia. Oleh karena itu, jangan ragu untuk mencari materi untuk pembelajaran di sekolah melalui situs ini.
Terakhir, ada situs espacevirtuel.fr yang bisa diakses untuk mencari bahan materi bahasa Prancis. Situs ini menyediakan berbagai layanan seperti video lengkap dengan latihan soal.
Lalu, latihan-latihan untuk mengasah penguasaan kosakata dan tata bahasa. Berikutnya, ada juga buku-buku yang bisa diakses oleh penggunanya.
Supaya dapat menikmati layanan ini, pengguna harus memiliki akun terlebih dahulu. Baik para siswa maupun para guru/pengajar.
Itulah 4 situs penyedia media pembelajaran bahasa prancis. Dalam situs-situs di atas, tersedia berbagai jenis media yang dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran. Diantaranya ada bentuk file dokumen, audio, audiovisual, bahkan dalam bentuk permainan. Tingkatan yang disediakan juga beragam memudahkan pengguna untuk mencari materi sesuai kebutuhan.
Materi tersebut sudah dikelompokkan berdasarkan tingkatan dan topik yang dibutuhkan para pebelajar bahasa Prancis. Selanjutnya, para guru atau dosen tinggal menyesuaikan dengan murid atau mahasiswanya serta kurikulum yang ada.
Adapun situs yang bisa diakses untuk menunjang pembelajaran bahasa Prancis diantaranya sebagai berikut.
1. Lumni
Pertama yaitu situs Lumni.fr. Lumni menyediakan berbagai materi dalam bentuk audiovisual untuk pengajar maupun pebelajar bahasa Prancis. Selain itu, ada pula bentuk file, audio, bahkan permainan.Layanan yang disediakan di situs ini gratis, bebas dari iklan, dan membahas tentang kebudayaan. Lalu, berisi pula ilmu pengetahuan untuk anak umur 3 sampai 18 tahun. Artinya, bisa dipakai mulai dari jenjang Taman Kanak-kanan hingga Sekolah Menengah Atas (SMA).
Para pengajar bisa mencari bahan pembelajaran dari situs ini dan bisa pula mengikuti kursus atau permainan yang disediakan Lumni. Tentunya hal ini akan membuat pembelajaran lebih menarik bagi siswa.
2. TV5Monde
Selanjutnya adalah situs TV5Monde yang bisa diakses di laman apprendre.tv5monde.com/fr. Situs ini juga dapat dimanfaatkan untuk mencari materi bahasa Prancis.TV5Monde menyediakan kelompok level/tingkatan materi bahasa Prancis. Diantaranya ada tingkat A1, A2, B1, hingga B2. Setiap tingkatan ini tersedia berbagai video yang bisa diunduh secara gratis.
Adanya kelompok tingkatan bahasa Prancis ini akan memudahkan bila pebelajar bertujuan ingin tes DELF. Sebab, bisa menggunakannya untuk belajar intensif.
Nah, bagi pebelajar yang belum tahu dimana tingkatan yang sudah dicapai jangan khawatir. Sebab, TV5Monde menyediakan tes berisi 14 pertanyaan yang dapat diikuti.
3. Educ’ARTE
Ketiga, untuk mencari materi bahasa Prancis dapat mengakses situs situs educ.arte.tv. Ini adalah sebuah situs yang menyediakan video pembelajaran bagi para pengajar bahasa Prancis juga murid mereka.Lalu, untuk mengunduh materi di situs Educ’ARTE ini pengguna harus memiliki akun. Sehingga, harus mendaftarkan diri terlebih dahulu. Berdasarkan situs resminya, pengguna Educ’ARTE telah mencapai angka 10.000 pengguna.
Sebelum membuat akun dan menjadi pengguna Educ’ARTE, para pengunjung dapat melakukan tes terlebih dulu tentang layanan yang disediakan.
Situs ini juga sudah banyak digunakan oleh berbagai negara di dunia. Oleh karena itu, jangan ragu untuk mencari materi untuk pembelajaran di sekolah melalui situs ini.
4. Espace Virtuel
Terakhir, ada situs espacevirtuel.fr yang bisa diakses untuk mencari bahan materi bahasa Prancis. Situs ini menyediakan berbagai layanan seperti video lengkap dengan latihan soal.Lalu, latihan-latihan untuk mengasah penguasaan kosakata dan tata bahasa. Berikutnya, ada juga buku-buku yang bisa diakses oleh penggunanya.
Supaya dapat menikmati layanan ini, pengguna harus memiliki akun terlebih dahulu. Baik para siswa maupun para guru/pengajar.
Itulah 4 situs penyedia media pembelajaran bahasa prancis. Dalam situs-situs di atas, tersedia berbagai jenis media yang dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran. Diantaranya ada bentuk file dokumen, audio, audiovisual, bahkan dalam bentuk permainan. Tingkatan yang disediakan juga beragam memudahkan pengguna untuk mencari materi sesuai kebutuhan.