4 Tips Cara Lindungi Gmail dari Peretasan H4ck3r

hanalfa.com: Tentu ada cara melindungi akun Gmail Google dari peretasan atau h4ck3r. Supaya terhindar dari orang-orang jahil terhadap akun Gmail, 

Tentunya banyak dari kita yang memiliki akun Google Gmail, setidaknya satu orang pasti memiliki satu akun google. Akun Google sendiri memiliki banyak kegunaan, untuk akun untuk  mendaftar media sosial, email, google drive, sebagai akun untuk identitas diri, ataupun sebagai akun untuk login ke dalam sebuah game.
4 Tips Cara Lindungi Gmail dari Peretasan Hacker

Karena memiliki banyak kegunaan itulah yang membuat akun google rentan untuk diretas atau dih4ck oleh orang yang ingin mengambil keuntungan dari akun yang kita miliki. Contonya bagi akun game yang di h4ck untuk mendapatkan level yang tinggi dari akun tersebut.


Permasalahan itu memang  cukup sering ditemui bagi pengguna akun game online, terlebi biasanya akun yang dipakai menggunakan satu akun google yang tersambung untuk beberapa game online juga termasuk akun media sosial lainnya. Berikut adalah cara yang dapat kita terapkan untuk melindungi akun kita suapaya tidak di h4ck/ diretas. 

Nah inilah, 4 tips cara melindungi akun Gmail Google dari peretasan atau h4ck3r adalah sebagai berikut. 

1. Merubah password

Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah mengganti pasword akun google milikmu apabila akun tersebut memiliki kata sandi yang biasa, dalam artian bersifat umum atau sering digunakan orang lain. contohnya  seperti nama diri sendiri, teman dekat atau orang tua, nama jalan, pasword yang terlalu singkat dan sudah pernah digunakan saat login dalam sebuah situs web. Jika beberapa hal di atas adalah pasword dari akun  milikmu maka yang terbaik adalah dengan menggantinnya. 


2. Menggunakan two factor authentication

Langkah berikutnya adalah dengan menggunakan faktor autentification pada akun google milik anda. Two factor autentification akun memungkinkan anda untuk mengelola akun google dengan memberikan pertanyaan persyaratan serta memasukkan perinta terlebi dahulu dari perangkat lain yang akan masuk. 

3. Memeriksa layanan Third Party atau aplikasi pihak ketiga

Bisa jadi akun google milik kita terhubung dengan aplikasi-aplikasi yang memiliki akses ke perangkat termasuk ke akun google milik kita. Jika aplikasi tersebut memilki akses untuk keperangkat biasanya ada beberapa aplikasi lain bawaan perangkat seperti kalender dan jam yang juga tersambung ke akun google google akan membuat mudah untuk di h4ck. Maka pastikan layanan third party anda pada perangkat kemudian apabila ada aplikasi yang tidak anda gunakan atau tidak anda kenali anda bisa mengapusnya. 

4. Memeriksa app permision pada perangkat

Banyak sekali permasalahan peretasan akun google bisa dilakukan karena perangkat yang tersambung dengan aplikasi-aplikasi bukan bawaan dari perangkat. Bisanya aplikasi tersebut saat diinstall akan meminta akses kontak, juga data perangkat anda sehingga kita perlu memberikan ijin akses kepada aplikasi yang memang terpecaya sudah terlindungi. Seperti menjaga kerahasiaan pasword dan keammanan lainnya untuk aplikasi tersebut juga sehingga aplikasi yang tersambung ke perangkat tidak bisa mudah untuk disusupi kemudian menyediakan akses masuk ke akun google anda.

Akun google memang rentan untuk diretas, karena akun ini memilki akses ke banyak aplikasi yang digunakan. Langkah lain yang juga bisa jadi alternatif adalah memisahkan akun google anda untuk beberapa keperluan, misalnya memisahkan untuk akun media sosial, perangkat dan juga game. 

Sekian penjelasan cara melindungi akun Gmail Google dari peretasan atau h4ck3r. Waspada lebih penting daripada akun gmail disalahkan oleh orang lain (Penulis: Rocky Irfan).

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Footer